Mahasiswa TBI Melakukan Kunjungan ke Panti Berkah - Prodi Tadris Bahasa Inggris

Prodi Tadris Bahasa Inggris

Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Palangka Raya

Welcome to English Education Study Program

Mahasiswa TBI Melakukan Kunjungan ke Panti Berkah

Share This
Mahasiswa TBI Melakukan Kunjungan ke Panti Berkah
IAIN Palangka Raya – Mahasiswa (i) Program Studi Tadris Bahasa Inggris, mengadakan kunjungan ke sebuah Panti Asuhan yang bernama Panti Asuhan Berkah Palangka Raya. Acara ini diadakan pada hari Rabu pada tanggal 19 Januari 2021. Kegiatan ini diadakan di Menteng, Kec. Jekan Raya, Kota Palangka Raya. Kegiatan ini diikuti oleh masyarakat panti asuhan, dengan mahasiswa (i) melakukan sosialisasi dengan melakukan pemberian materi pembelajaran didalam kesejahteraan sosial dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini diadakan oleh mahasiswa (i) semester akhir, Sosialisasi ini merujuk kepada masyarakat yang hadir mengikuti kegiatan ini, berupaya mengenal lebih dalam mengenai pendidikan dalam kesejahteraan sosial. Tujuan kegiatan ini diadakan untuk memberikan pengetahuan mengenai kesejahteraan sosial, yang mana bisa menuntun ke arah yang baik dengan cara yang baik dan benar. Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan para peserta dapat memperoleh wawasan tentang materi bahasa inggris yang menarik. Penulis: Moh Dixy Amirul Karim Editor: Hesty Widiastuty

No comments:

Post a Comment

Peta Digital

Pages