E-COM BERSAMA HMPS TBI MENGADAKAN DISKUSI SEPUTAR KARYA TULIS ILMIAH - Prodi Tadris Bahasa Inggris

Prodi Tadris Bahasa Inggris

Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Palangka Raya

Welcome to English Education Study Program

E-COM BERSAMA HMPS TBI MENGADAKAN DISKUSI SEPUTAR KARYA TULIS ILMIAH

Share This
IAIN Palangka Raya - E-COM (English Community) bersama HMPS (Himpunan Mahasiswa Program Studi) TBI berhasil melaksanakan diskusi yang membahas Karya Tulis Ilmiah yang dibimbing langsung oleh Bapak M. Zaini Miftah, M.Pd. selaku Dosen Prodi Tadris Bahasa Inggris, pada 23 September 2019 di Aula FTIK (Fakultas Tarbiyah & Ilmu Keguruan) IAIN Palangka Raya.
Hal ini disebabkan karena masih banyak mahasiswa yang sering membuat kesalahan dalam pembuatan KTI yang biasanya terletak pada referensi yang tidak sesuai dengan standar yang ada. Misalnya penggunaan referensi dari sumber yang tidak jelas seperti blogspot, atau situs yang tidak menjamin informasi yang diikuti valid atau tidak. Karya Tulis Ilmiah adalah tulisan atau laporan yang memaparkan hasil penelitian atau kajian suatu masalah oleh seseorang atau kelompok dengan memenuhi kaidah dan etika keilmuan. Karya tulis ilmiah juga, biasa disebut sebagai tulisan akademis (academic writing) karena biasa ditulis oleh akademisi perguruan tinggi, dosen, dan mahasiswa. Bentuk tulisan ini tentunya juga memiliki tujuan dan manfaat. Sebagai mahasiswa Karya Tulis Ilmiah (KTI) adalah hal yang tidak asing lagi. Di kalangan mahasiswa Program Studi Tadris Bahasa Inggris, kegiatan ini hadir sebagai sebuah wadah mahasiswa untuk saling berdiskusi terkait pembuatan KTI yang baik dan benar sesuai dengan ketentuan yang ada. Walaupun setiap perguruan tinggi memiliki perbedaan mengenai pengolahan KTI, namun tidak ada salahnya untuk membuat sebuah forum yang membahas tentang KTI. Sebenarnya, KTI sudah diperkenalkan sejak Sekolah Menengah Pertama dalam bentuk makalah. Namun, susunan KTI pada jenjang SMP masih sangat sederhana,dengan berbagai urutan yang berbeda-beda. Bahkan terdapat makalah yang dibuat dengan beragam model dan banner yang sebenarnya bukan dari ketentuan pembuatan makalah.
Penulis : Siti Nur Azizah 
Editor : Hesty Widiastuty, M.Pd. 

No comments:

Post a Comment

Peta Digital

Pages