TBI IAIN Palangka Raya. Sebelum Para Mahasiswa dan Mahasiswi Jurusan Pendidikan Bahasa Angkatan 2016/2017 Memulai perkuliahannya di awal bulan September nanti, tepat pada hari Jum'at lusa tanggal 19 Agustus 2016, pukul 15.00-17.00 di Ruang Pertemuan Ma'had Al-Jami'ah IAIN Palangka Raya diadakannya kegiatan silaturrahim antara para dosen dan mahasiswa baru baik dari Program Studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) dan Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI).
Silaturrahim ini adalah silaturahim pertama yang mana bertujuannya untuk memperkenalkan para dosen Jurusan Pendidikan Bahasa kepada para mahasiswa baru angkatan 2016/2017. Para dosen tersebut adalah para dosen yang akam membimbing mereka dalam menimba ilmu dan menjalani kegiatan akademik pada program studi yang mereka pilih.
Disamping membimbing para mahasiswa baru, kegiatan ini pula bertujuan untuk memupuk rasa kekeluargaan antara mahasasiswa/mahasiswi dengan para dosen FTIK Jurusan Pendidikan Bahasa sehingga memiliki visi dan misi yang sama dalam mengembangkan lembaga khususnya Jurusan Pendidikan Bahasa.
Kami keluarga besar Jurusan Pendidikan Bahasa Fakultas Tarbiah dan Ilmu Keguruan mengucapkan Selamat kepada kalian semua telah menjadi bagian dari keluarga besar Jurusan Pendidikan Bahasa IAIN Palangka Raya sebagai Mahasiswa/Mahasiswi. Semoga kita semua sebagai para dosen dan juga mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa bisa selalu Istiqomah, Amanah dan Berprestasi untuk memajukan kampus Islam Negeri terbesar di Kalimantan Tengah ini.
No comments:
Post a Comment