Mahasiswa TBI Mengedukasi Tentang Manfaat Membaca Buku - Prodi Tadris Bahasa Inggris

Prodi Tadris Bahasa Inggris

Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Palangka Raya

Welcome to English Education Study Program

Mahasiswa TBI Mengedukasi Tentang Manfaat Membaca Buku

Share This
Mahasiswa TBI Mengedukasi Tentang Manfaat Membaca Buku IAIN Palangka Raya – Program Studi Tadris Bahasa Inggris IAIN Palangka Raya mengadakan pertemuan pengabdian dalam rangka edukasi masyarakat pentingnya membaca buku. Kegiatan ini diadakan di salah satu tempat yaitu Ransel Buku, Palangka Raya, pada hari kamis 24 Oktober 2019. Kegiatan diadakan karena kekhawatiran kurangnya minat membaca buku pada anak-anak jaman sekarang dengan seiringnya perkembangan zaman. Salah satu tujuan dari pertemuan ini adalah mengedukasi anak-anak betapa pentingnya membaca buku sebagai salah satu jalan untuk menambah wawasan selain dari pengalaman sehari-hari. Kurangnya minat masyarakat Indonesia untuk membaca menjadi salah satu kekhawatiran mahasiswa (i) mengingat bahwa membaca merupakan jendela dunia, kegiatan ini dimaksudkan untuk menarik minat anak-anak agar gemar membaca buku. Kegiatan ini juga bertujuan untuk menempa sumber daya manusia yang berkualitas nantinya di masa depan untuk menopang negaranya. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan membacakan kisah-kisah, puisi dan cerpen untuk anak-anak pada pertemuan tersebut. Disela-sela kegiatan diadakan kegiatan hiburan agar dapat menarik perhatian anak-anak agar tidak jenuh pada saat kegiatan dilaksanakan. Suksesnya kegiatan ini ditandai dengan banyaknya anak-anak yang tertarik dengan kegiatan tersebut. Kegiatan ini diharapkan nantinya dapat tetap menarik minat anak-anak agar tetap menjadi pembaca buku di kemudian hari. Diharapkan juga, sumber daya manusia yang tercipta akan menjadi orang-orang yang unggul dan dapat dimanfaatkan untuk mengubah negaranya menjadi lebih baik. Penulis : Aqsa Fadilah Alfiqri Editor : Hesty Widiastuty, M.Pd.

No comments:

Post a Comment

Peta Digital

Pages